Novan Dorong DLH Samarinda Inovatif Mengelola Sampah

- Jurnalis

Senin, 23 Oktober 2023 - 01:00 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sekretaris Komisi III DPRD Kota Samarinda, Mohammad Novan Syahronny Pasie

Sekretaris Komisi III DPRD Kota Samarinda, Mohammad Novan Syahronny Pasie

Infonusa.co, SAMARINDA – Timbunan sampah masih menjadi persoalan krusial di Kota Tepian. Atas hal ini Sekretaris Komisi III DPRD Kota Samarinda, Mohammad Novan Syahronny Pasie mendorong Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda melalui Dinas Lingkungan Hidup (DLH), agar dapat memiliki inovasi atau alternatif dalam menangani sampah.

Sebab baginya, Samarinda akan menjadi penyangga Ibu Kota Nusantara (IKN), dan tentunya peningkatan penduduk akan berpotensi pula meningkatkan produksi sampah.

“Persiapan harus segera dilakukan oleh Pemkot Samarinda karena sampah pasti melonjak seiring dengan bertambahnya jumlah penduduk dengan adanya IKN,” ungkap Novan, Senin, (23/10/2023).

Sehingga ia menyarankan agar DLH Kota Samarinda gencar memberi sosialisai kepada masyarakat mengenai pengolahan dan pemilahan sampah organik, anorganik, serta limbah bahan berbahaya dan beracun (B3). Program daur ulang juga perlu diperkuat untuk meningkatkan nilai ekonomis dari sampah.

Dengan adanya sistem ini, diharapkan dapat mengurangi volume sampah di Tempat Pembuangan Akhir (TPA).

“TPA memiliki kapasitas maksimal dan batas waktu. Maka, sampah perlu dipilah dan dipecah sesuai jenisnya,” paparnya.

Selama ini, Politikus Partai Golongan Karya (Golkar) itu menyoroti bahwa tindakan DLH mengelola sampah masih terlihat kurang maksimal.

Karenanya, Novan mengajak masyarakat untuk berperan aktif demi terwujudnya program Samarinda Zero Waste (SZW) dengan target pelaksanaan pada tahun 2024.

Berita Terkait

LPJU Belum Merata, Deni Harap Seluruh Jalan di Samarinda Miliki Penerangan yang Memadai
Miliki Potensi di Sektor Wisata dan Budaya, Rusdi Dorong Pemkot Samarinda Bentuk Perda Desa Wisata
Dinilai Belum Tertata, Rusdi Harap Pasar Tradisional Samarinda Terkelola Dengan Baik
HMI Samarinda: Renovasi Jembatan Mahakam Lama Pasca Insiden Tabrakan Ponton Harus Jadi Perhatian
DPRD Samarinda Anggap Samarinda Bisa Berkembang Sebagai Kota Jasa dan Dagang
Tanggapi Walikota Samarinda, Iswandi Tegaskan Profesionalisme Kerja BUMD
Jelang Lebaran, DPRD Samarinda Pantau Harga Bapokting dan Ketersediaan Pangan
Soroti Kesenjangan Masyarakat Samarinda, Anhar Dukung Sertifikasi Keterampilan Kerja
Berita ini 6 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 10 Maret 2025 - 15:16 WIB

LPJU Belum Merata, Deni Harap Seluruh Jalan di Samarinda Miliki Penerangan yang Memadai

Senin, 10 Maret 2025 - 15:12 WIB

Miliki Potensi di Sektor Wisata dan Budaya, Rusdi Dorong Pemkot Samarinda Bentuk Perda Desa Wisata

Senin, 10 Maret 2025 - 14:54 WIB

Dinilai Belum Tertata, Rusdi Harap Pasar Tradisional Samarinda Terkelola Dengan Baik

Jumat, 7 Maret 2025 - 17:52 WIB

DPRD Samarinda Anggap Samarinda Bisa Berkembang Sebagai Kota Jasa dan Dagang

Jumat, 7 Maret 2025 - 16:50 WIB

Tanggapi Walikota Samarinda, Iswandi Tegaskan Profesionalisme Kerja BUMD

Berita Terbaru