BUMDes Sido Mulyo Dikunjungi Tim Penilai Lomba BUMDes Tingkat Provinsi Kaltim

- Jurnalis

Rabu, 25 Oktober 2023 - 23:11 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto : kegiatan sosialisasi (ist)

Foto : kegiatan sosialisasi (ist)

Infonusa.co, Babulu – Tim penilai lomba Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) tingkat Provinsi Kaltim Tahun 2023 melaksanakan penilaian pada BUMDes Sido Mulyo, di Kantor Desa Gunung Mulia, Kecamatan Babulu, Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU), pada Rabu (25/10/2023).

Lomba BUMDes Tingkat Provinsi Kaltim 2023 digagas dan dilaksanakan oleh Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (DPMPD) Kaltim.

Tim penilaian yang turun ke lapangan yaitu, Kabid Usaha Ekonomi Masyarakat, Sumber Daya Alam, dan Teknologi Tepat Guna DPMPD Kaltim Elvis, Penggerak Swadaya Masyarakat Ahli Muda, DPMPD Kaltim Muriyanto, Biro Ekonomi Setprov Kaltim Rudiansyah dan didampingi oleh Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten PPU.

Kabid Usaha Ekonomi Masyarakat, Sumber Daya Alam, dan Teknologi Tepat Guna DPMPD Kaltim, Elvis mengatakan, timnya melakukan penilaian dan verifikasi BUMDes Sido Mulyo. Melalui verifikasi tersebut diketahui bahwa seluruh dokumen yang dimiliki sudah lengkap.

Kata dia, tim membuat catatan, dimana ada laporan keuangan yang dinilai belum dibuat secara rinci dan detail.

“Laporan keuangan memang belum tersaji di kami, sehingga kami harus menyakini berapa besarnya omset yang di kelola dan penambahan aset. Baik itu dari modal awal sampai saat ini naiknya berapa persen,” terangnya.

Sementara itu, Kepala Seksi Pendataan dan Pengembangan Informasi DPMD Kebupaten PPU, Ika Sutiyasih berharap, BUMdes Sido Mulyo dapat lolos tahap penilaian dan verifikasi penilaian lomba BUMDes tingkat Provinsi Kaltim 2023.

“Harapannya dari penilaian BUMDes ini, PPU bisa juara lagi seperti tahun lalu, kemudian kekurangan dari tim penilai bisa segera diperbaiki,” pungkasnya.

Berita Terkait

Momentum Peringatan HUT Kecamatan Anggana ke-64 Tahun, Warga Gelar Doa Hingga Makan Bersama
Bangun Kantor Baru, Pemdes Teluk Dalam Berharap Bisa Berikan Kemudahan Untuk Masyarakat
Langkah Konkret Dukung Program FCPF-CF 36 Desa/Kampung di Kaltim Menyerahkan Padiatapa
DPMPD Kaltim Melalui Rakertek Dorong Percepatan Pengakuan MHA
DPMPD Kaltim Lakukan Koordinasi Lintas ODP Untuk Atasi Lima Desa Tertinggal
Manfaatkan Dana Green Carbon, DPMK Berau Gencar Lakukan Pelatihan Pejabat Desa
DPMK Berau Dukung pengembangan Desa Wisata sesuai prinsip-prinsip SDGs Desa.
Stand DPMPD Kaltim di Pindeskel 2023 Jadi Sorotan Pengunjung Hingga Tokoh Motivator Merry Riana
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 9 Januari 2024 - 22:15 WIB

Momentum Peringatan HUT Kecamatan Anggana ke-64 Tahun, Warga Gelar Doa Hingga Makan Bersama

Minggu, 26 November 2023 - 20:56 WIB

Bangun Kantor Baru, Pemdes Teluk Dalam Berharap Bisa Berikan Kemudahan Untuk Masyarakat

Kamis, 23 November 2023 - 19:00 WIB

Langkah Konkret Dukung Program FCPF-CF 36 Desa/Kampung di Kaltim Menyerahkan Padiatapa

Selasa, 21 November 2023 - 18:58 WIB

DPMPD Kaltim Melalui Rakertek Dorong Percepatan Pengakuan MHA

Senin, 20 November 2023 - 19:03 WIB

DPMPD Kaltim Lakukan Koordinasi Lintas ODP Untuk Atasi Lima Desa Tertinggal

Berita Terbaru

Tap Kartu Parkir

Advertorial

Penerapan Sistem Tap Kartu di Stadion Gelora Kadri Oening

Jumat, 22 Nov 2024 - 21:09 WIB