Sigit Wibowo Berharap Program Digitalisasi Desa Bisa Dipercepat oleh Pemerintah

- Jurnalis

Rabu, 22 November 2023 - 15:05 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wakil Ketua DPRD Kaltim, Sigit Wibowo. 

Wakil Ketua DPRD Kaltim, Sigit Wibowo. 

Infonusa.co, Samarinda – Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kalimantan Timur (Kaltim), Sigit Wibowo sangat berharap realisasi program digitalisasi desa bisa dipercepat oleh pemerintah mengingat semakin pesatnya kemajuan teknologi.

Menurutny, percepatan program digitalisasi di desa-desa harus segera dilakukan agar desa-desa di Benua Etam dapat menerima informasi layaknya masyarakat di perkotaan dengan cepat dan akurat.

“Jadi Diskominfo dan Menkominfo harus segera mempercepat program digitalisasi di kawasan desa,” kata Sigit, sapaan akrabnya.

Lebih lanjut, kendala yang dihadapi dalam mempercepat program digitalisasi desa ialah jaringan internet. Indonesia masih terpaku dan berharap dengan sektor swasta dalam menyediakan layanan telekomunikasi hingga desa.

Namun, provider telekomunikasi mengalami kesulitan biaya dalam berinvestasi sampai ke pelosok, mengingat jaraknya yang cukup jauh. Apalagi tidak ada jaminan bahwa jumlah pengguna layanan bisa sebanyak masyarakat perkotaan.

“Saat ini kita kan terbantu oleh provider swasta. Biaya investasi internet hingga ke desa ini kan tidak kecil. Apalagi penggunanya tidak sebesar di perkotaan. Sehingga provider berpikir dua kali untuk berinvestasi hingga desa. Melihat masalah ini, perlu ada campur tangan pemerintah di dalamnya,” jelas Sigit.

Apabila pemerintah membuka peluang dan mempermudah proses perizinan, ucapnSigit, tentu saja bukan tidak mungkin sektor swasta berani melakukan investasi jaringan internet hingga desa. Oleh sebab itu, Politisi PAN ini berharap Pemprov Kaltim serius dalam menangani persoalan jaringan telekomunikasi di wilayah pelosok.

“Sehingga semua masyarakat Kaltim bisa mendapatkan layanan internet agar tidak tertinggal jauh dengan masyarakat perkotaan. Tentu dengan hadirnya internet di desa juga akan meningkatkan konektivitas antara pemerintah desa dengan kabupaten/kota dan provinsi. Sehingga cita-cita pemerintah untuk program digitalisasi desa bisa terwujud,” tutupnya.

Berita Terkait

Reza Fachlevi Minta Pemprov Kaltim Tingkatkan Insentif Para Nakes di Benua Etam
Harimau Terkam Manusia di Samarinda, Tiyo: Perketat Perizinan Pelihara Binatang Buas
Berikan Himbauan Tentang Kesehatan, Reza: Penerapan PHBS Itu Sangat Penting
Ali Hamdi Meminta Pemprov Kaltim Menjaga Stabilitas Harga Pangan
Komisi IV DPRD Kaltim Minta Perguruan Tinggi di Benua Etam Buka Jurusan Guru SLB
Bantu UMKM, DPRD Kaltim Dorong Bank Kaltimtara Memperluas Program Kredit Bunga Nol Persen
Ketua Komisi II Mendukung Upaya Penghapusan Pajak Progresif Kendaraan dan BBNKB
Siti Rizky Amalia Sampaikan Usulan Masyarakat Soal Pemekaran Kabupaten Kutim
Berita ini 16 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 23 November 2023 - 23:54 WIB

Reza Fachlevi Minta Pemprov Kaltim Tingkatkan Insentif Para Nakes di Benua Etam

Kamis, 23 November 2023 - 23:51 WIB

Harimau Terkam Manusia di Samarinda, Tiyo: Perketat Perizinan Pelihara Binatang Buas

Kamis, 23 November 2023 - 23:49 WIB

Berikan Himbauan Tentang Kesehatan, Reza: Penerapan PHBS Itu Sangat Penting

Kamis, 23 November 2023 - 23:47 WIB

Ali Hamdi Meminta Pemprov Kaltim Menjaga Stabilitas Harga Pangan

Kamis, 23 November 2023 - 23:45 WIB

Komisi IV DPRD Kaltim Minta Perguruan Tinggi di Benua Etam Buka Jurusan Guru SLB

Berita Terbaru

Pelaksanaan Skrobaz XXV FPIK UNMUL (Ikhsan/Infonusa.co)

Advertorial

Mahasiswa FPIK Tuang Kreatifitas dan Solidaritas pada SKROBAZ XXV

Senin, 16 Sep 2024 - 16:07 WIB